Selasa, 05 Maret 2013

Fungsi Organ Paru-Paru

MERIDIAN PARU-PARU / LUNG (LU)

Dalam akupunktur , fungsi utama paru-paru adalah mengatur / memerintah Ci (energi). Paru-paru adalah organ yang membantu jantung dalam mengatur fungsinya. Jantung menjadi 'tuan' bagi Sie (darah), dan paru-paru menjadi 'tuan' bagi Ci (energi). Sedangkan Ci merupakan 'promotor' dari Sie, dan Sie adalah 'ibu' dari Ci. Keduanya adalah jalinan hubungan yang erat.
Sesak nafas, nafas berbunyi, batuk, dan rasa penuh dalam dada merupakan gejala penyakit paru-paru. Demikian juga Rhinitis (radang selaput hidung), hidung tersumbat, dan kelainan lain pada hidung.
Paru-paru juga berpengaruh pada kulit dan kelenjar keringat. Begitu pula dengan suara.
Dalam hal mental, paru-paru berpengaruh terhadap kekhawatiran, kesedihan, dan kedukaan.
Gejala penyakit pada organ paru-paru: batuk, asthma, berdahak, tenggorokan kering, warna air seni tidak normal, gelisah, telapak tangan terasa panas.

Senin, 04 Maret 2013